Sabtu, 07 Juni 2014

Fungsi Kode Captcha

Kenapa sich harus pake captcha segala? Bikin ribet....menyabalkan
Begitulah yg selalu saya pikirkan bila di minta ngetik kode captcha dan saya yakin anda juga merasakan hal yang sama.
Menjengkelkan memang, tapi tahukah anda apa fungsi dari kode captcha tersebut?

Captcha biasanya berupa huruf yg berlekuk lekuk atau huruf yg di samarkan dan biasanya paduan huruf dan angka.

Kata captcha di ambil dari bahasa Inggris yitu 'capture' yg artinya 'mengambil' di ciptakan oleh Louis Von Ahn, Manuel Blum, Nicholas J. Hopper dan John Longford di tahun 2000.
Istilahnya menjadi CAPTCHA yaitu dari singkatan "Completely Automated Public Turing test to tell Computers and Humans Apart" yg artinya "Uji Turing Publik Terotomatisasi Penuh untuk Membedakan Computer dan Manusia".

Jadi fungsi captcha adalah sebagai tantangan,tes atau aral yg tujuannya untuk memastikan bahwa yg sedang melakukan broswer di webnya itu adalah manusia bukan mesin komputer atau robot. Perlu di ketahui bahwa mesin pencari seperti google,yahoo dan yg lainnya itu slalu melakukan indexing,crawling atau penelusuran otomatis ke web log. Atau bahwa dulu ada seseorang yang bisa menciptakan software yang bisa mengisi data secara otomatis sehingga sekali klik maka dia bisa membuat email yg beratus ratus bahkan ribuan akun email hanya dalam beberapa detik saja. Nah...bagaimana nggak merugikan coba?? Dengan adanya captcha maka mesin tsb tidak bisa melanjutkan broswernya karena dia tak bisa melewati tantangan tadi. Karena mesin atau komputer tidak dapat membaca huruf yang berlrkuk lekuk atau huruf yang di samarkan.

Jadi setelah kita tau fungsi dari kode captcha tersebut kita dapat paham dan memaklumi kalau sebenarnya penyedia web yg menggunakan captcha sebenarnya tidak bermaksud mempersulit jalan kita masuk tpi sekedar memastikan bahwa itu manusia.

Begitulah....moga bermanfaat. Terimakasih atas kunjungannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar